24.2.10

PLTU MULUT TAMBANG DIKEBUT

LAHAT – Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Mulut Tambang yang seyogianya dikerjakan Agustus 2010, akan dikebut. PT Priamanaya Energi bakal memulai proyek ini Mei 2010. “Pada Mei 2010, power plant PLTU 2x135 PLTU 2x135 MW mulut tambang di Desa Kebur Kecamatan Merapi Barat akan dimulai,” tegas Project Director Power Plant PT Priamanaya Energi, Peter Machante, didampingi Direktur PT Priamanaya Energi, Susilo Dwi Jantoro, kemarin.
Untuk infrastruktur dilakukan April 2010. Jadi semua desain bangunan, lapangan dan konstruksi PLTU terancang sempurna dan baik. “Untuk pemasaran listrik yang dihasilkan, sementara waktu kita jual ke PLN khususnya Sumbagsel,” katanya. Dijelaskannya, setiap tahun pihaknya membutuhkan 1,2 juta ton batu bara dengan kadar kalori rendah yang langsung diangkat dari mulut tambang masuk ke sistem pembangkit listrik. “Kita harapkan semua pihak termasuk masyarakat sekitar areal penambangan dapat kerja sama,” katanya. (13/jpnn)
Sumber: Sumatera Ekspres, Sabtu 20 Februari 2010 hal. 26

No comments:

Post a Comment